Sabtu, 25 Oktober 2014

PENGENALAN BAHASA PEMROGRAMAN FORTRAN90



            Komputer modern adalah salah satu produk yang paling penting pada abad ini. Komputer sudah menjadi alat bantu yang sangat penting di berbagi bidang termasuk bisnis,industri,pemerintahan,ilmu pengetahuan & teknologi dan pendidikan. Kesemuanya itu hampir menyentuh semua aspek kehidupan kita.
Dampak dari revolusi informasi abad ini dengan pengembangan sistem komputer kecepatan tinggi di hampir segala bidang adalah sebagai dampak dari revolusi industri abad ini.
            Pada saat ini sudah dapat dibuat bahasa pemrograman yang dapat dimengerti oleh mesin komputer. Tetapi program-program tersebut relatip sulit untuk dipahami, sehingga pemrograman menjadi membosankan dan rawan terhadap kesalahan. Oleh karenanya komputer tidak akan digunakan secara luas bila tidak dikembangkan bahas pemrograman tingkat tinggi (high level programing language) yang salah satunya adalah Fortran. Bahasa tingkat tinggi ini umumnya telah dibuat sejauh mungkin dapat menggunakan instruksi “syntax” seperti bahasa manusia (Inggris).

            Sejak awal penggunaannya pada pertengahan tahun ’50 fortran telah mengalami banyak perubahan dan pengembangan,hingga saat ini telah menjadi salah satu bahasa pemrograman khususnya dibidang enginering dan science. Ribuan program dan “routine” dalam bentuk “libraris” yang telah distandarisasi seperti “IMSL” (International Mathematics and Statistics Libraries) dan “NAG” (Numerical Algorithm Groups) banyak digunakan para Scientist dan Engineer ditulis dalam bentuk Fortran.
Fortran 90 adalah versi terakhir dari bahasa pemrograman fortran,yang mencakup semua keutaman dari versi sebelumnya. Adapun keutamaan baru dari Fortran 90 antara lain adalah:
v  Perubahan dari “fixed format” kedalam bentuk “free format”
v  Digunakannya nama object yang lebih panjang memungkinkan program menjadi lebih mudah dibaca
v  Kontrol baru untuk “selective and repetitive execution”
v  Bentuk baru dari subprogram yang mendukung pemrograman sistem “mudul”
v  Digunakannya New powerful array-processing mechanism
v  Penggunaan data types yang dapat ditentukan oleh programmer
v  “Dynamic memori allocation and pointers” untuk aplikasi struktur data yang komplex

            Semua keutamaan diatas menekankan esekusi kontinyu yang efisien dan mudah digunakan, yang menjadikan Fotran 90 sebagai bahasa pemrograman modern yang “powerful” sebagai “problem solving” dibidang science dan angineering yang menjamin Fotran 90 sebagai salah satu bahasa pemrograman scientific-computer di abad 21.

System Hardware

Perkembangan komputer yang cukup revolusioner pada dekade tahun 80-an hingga 90-an dengan digunakannya VLSI (very large-scale integrated) circuit pada silicon chip dan perkembangan lain dibidang microelectric telah mampu menyusutkan ukuran dan harga komputer (generasi IV)menjadi jauh lebih kecil dari sebelumnya yang selanjutnya dikenal sebagai PC.
Dengan semakin berkembangnya VSLI dan micro-processor pada akhir-akhir ini dengan semakin meluasnya penggunaan micro processor setaraf pentium IV (komputer generasi ke VIII), problem “solving” dibidang science dan engineering menjadi semakin mudah.

System Software

            Guna meningkatkan kinerja hardware,beberapa perusahan komputer telah mengembangkan kumpulan berapa program yang selanjutnya disebut “system Software”,yang memungkinkan komputer menjadi lebih mudah dioperasikan. Salah satu perkembangan penting dalam system software adalah “Operating System”,yang mengalokasikan storage untuk program dan data serta menghasilkan beberapa fungsi pengendali komputer.
Beberapa Operating system yang umum digunakan antara lain adalah:
·        UNIX : yang pertama kali dikembangkan oleh Ken Thomson & Denis Ritchie di AT&T dari Bell Labolatories.
·        MS-DOS : yang dikembangkan oleh Bill Gates sejak 1981 Microsoft Corporation.
·        Graphical User Interface (GUI) yang antara lain:
Ø  MIT X Windows untuk UNIX based Machines
Ø  MS-Windows (yang terakhir MS-Windows7) untuk PC
Ø  Apple Macintosin
            Selanjut disamping operating system perkembangan system software yang sangat penting adalah dengan berkembang pesatnya bahasa pemrograman tingkat tinggi atau “High Level Languege”,yang semakin menyerupai bahasa manusia (Inggris).
            Suatu bahasa program tingkat tinggi biasa disebut sebagai “Source Program”. Dalam bahasa pemrograman tingkat tinggi intruksi yang ditulis dalam program harus diterjemahkan dalam bahasa mesin (Machine Language) yaitu bahasa  yang digunakan secara langsung oleh komputer untuk melakukan berbagai perhitungan dan proses. Bahasa mesin tersebut yang selanjutnya disebut “Object Program”. Dan program yang menterjemahkan Source program ke dalam Object program disebut “Compiler”.

Object Program
(Machine Language)
Compiler
Source Program (High Level Language)
                  


Beberapa bahasa pemrograman yang banyak digunakan adalah:
a.       Basic (basic,dan turbo basic), Visual basic
b.      C,C++, Visual C
c.       Pascal, Turbo Pascal
d.      Cobol
e.       Fortran IV, Fortran 77, Fortran 90
f.        Dll

Diantara beberapa bahasa pemrograman diatas,bahasa FORTRAN (FORmula TRANslation) adalah bahasa pemrograman yang paling banyak digunakan untuk aplikasi bidang science dan engineering.
            Pada mulanya program Fortran  mempunyai compiler yang berbeda untuk satu komputer dengan komputer yang lain,tetapi hal ini tidak terjadi lagi sejak distan-darisasi program fortran dengan diperkenalkannya Fortran 77. Hanya saja ada satu kelemahan Fortran 77 yaitu cara penulisan programnya yang sangat rumit. Kelemahan ini banyak diperbaiki dengan diperkenalkannya Fortran 90 yang dirancang dengan semakin banyak menggunakan bahasa manusia dalam format yang lebih bebas dan lebih banyak menggunakan teknik-teknik pemrograman yang lebih modern seperti halnya bahasa pemrograman yang berorientasi pada object (Object-Oriented Programming).
            MS-Fortran 90 juga dilengkapi dengan IMSL libraries refrence,yang merupakan kumpulan subroutine yang bisa dipanggil pada saat program di-esekusi, sehingga penulisan program menjadi semakin sederhana.

Beberapa Hal Yang Penting Diperhatikan Dalam Pemrograman

Pemrograman dan teknik pemecahan masalah adalah suatu seni yang memerlukan imaginasi (imagination), kecerdikan (ingenuity), dan kreatifitas (creaticity). Tetapi juga merupakan ilmu pengetahuan yang dalam hal ini memerlukan teknik dan metodologi tertentu yang bisa disebut “software engineering”.

Selanjutnya terdapat 4 tahap yang sebaliknya harus diikuti dalam proses pembuatan dan pengembangan program,yaitu:
1.    Tahap pertama : Analisis dan perumusan permasalahan
            Tahap pertama dalam pengembangan suatu program adalah menganalisa permasalahan serta merumuskan permasalahannya secara tepat. Rumusan tersebut secara garis besar meliputi:
J  Pendeskripsian input yang menyangkut tentang informasi apa saja yang diketahui dan item apa yang dianggap penting dalam pemecahan masalah.
J  Pendiskripsian output yang menjelaskan tentang informasi apa yang harus dihasilkan dalam pemecahan masalah.

2.    Tahap kedua : Pengaturan data dan rancangan algoritma
Pengaturan data dan perancangan algoritma atau biasa disebut “pseudo-programming” dapat dibedakan menjadi dua bagian yaitu:
a.       Menentukan bagaimana mengatur dan menyimpan data dalam penyelesaian masalah.
b.      Mengembangkan prosedur untuk memproses data dan prosedur untuk mendapatkan output, prosedur ini biasa disebut “algoritme”

3.    Tahap ketiga : Penulisan program
Dari algoritma diatas selanjutnya dapat dituliskan bahasa pemrogramannya.

4.    Tahap keempat : Menjalankan dan menguji program
Pada tahap ini program dijalankan dengan maksud untuk mengecek apakah algoritma dan program telah benar.
Pengecekan dilakukan dengan dua cara yaitu:
a.       User dapat memasukkan nilai tertentu (dimana hasilnya sudah diketahui) dan hasil hitungannya yang ditampilkan pada layar monitor dapat dibandingkan dengan nilai yang sudah diketahui.

b.      User dapat mengecek hasil setiap proses hitungan hingga akhir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar